GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG GIZI PADA ANAK BALITA DI UPT PUSKESMAS REMAJA KOTA SAMARINDA
DESCRIPTION OF MOTHER'S LEVEL OF KNOWLEDGE ABOUT NUTRITION IN CHILDREN AT UPT PUSKESMAS REMAJA CITY OF SAMARINDA
Keywords:
Tingkat Pengetahuan,, GiziAbstract
Kebutuhan gizi untuk anak pada awal masa kehidupannya merupakan hal yang sangat penting. Masalah status gizi pada balita dipengaruhi oleh beberapa faktor langsung dan tidak langsung. Faktor penyebab langsung dipengaruhi oleh makanan anak dan penyakit infeksi, sedangkan faktor tidak langsung diantaranya adalah sosial ekonomi dan terbatasnya pengetahuan keluarga terutama ibu mengenai status gizi pada anak balita. Penelitian ini bertujuan untuk melihat tingkat pengetahuan ibu tentang gizi pada anak balita di UPT Puskesmas Remaja Kota Samarinda. Metode penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan jenis penelitian deskritif kuantitatif. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 54 orang. Instrument penelitian berupa kuesioner tingkat pengetahuan ibu tentang gizi pada anak balita. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan ibu paling banyak berada pada kategori cukup dengan jumlah 21 orang (38,9%). Keterbatasan penelitian ini yaitu belum tergambarnya secara mendalam tingkat pengetahuan ibu tentang gizi sehingga perlu penelitian metode kualitatif agar dapat tergambar lebih jelas tingkat pengetahuan ibu tentang gizi pada anak balita.